Hari Juang Kartika Ke-78 Koramil 0305 Cipanas Adakan Karya Bakti

Hari Juang Kartika Ke-78 Koramil 0305 Cipanas Adakan Karya Bakti
Hari Juang Kartika Ke-78 Koramil 0305 Cipanas Adakan Karya Bakti 

Lebak - kolomberita.id || Dalam rangka Hari Juang Kartika yang ke-78 Koramil 0305 Cipanas Adakan Karya bakti berupa pembersihan saluran irigasi di Kecamatan Cipanas dan Kecamatan Lebak gedong juga melakukan penanaman pohon di bantaran sungai di kedua kecamatan tersebut.

Menurut Kap.Inf.Yan Tirtayasa Komandan Koramil Cipanas menerangkan bahwa kegiatan Hari Juang Kartika Ke-78 kali ini pihaknya melakukan pembersihan saluran irigasi dan penanaman pohon di bantaran sungai yang ada di kedua kecamatan yaitu kecamatan Cipanas dan kecamatan Lebak gedong.Selasa(12/12/2023).

Adapun tujuan dari kegiatan tersebut menurutnya adalah sebagai antisipasi saat musim hujan sehingga aliran air pada irigasi-irigasi bisa berjalan lancar dan tidak menimbulkan hal-hal yang tidak baik adapun penanaman pohon di bantaran sungai-sungai yang ada bertujuan untuk menguatkan bantaran sungai sedangkan untuk pohon yang ditanam sebagian besar berupa pohon buah yang bertujuan agar manfaatnya bisa di terus dirasakan selamanya.

"Kegiatan kali ini kita lakukan pembersihan pada saluran irigasi sebagai antisipasi di musim hujan saat ini dan juga kita adakan penanaman pohon buah-buahan dibantaran sungai". Terangnya.

Adapun rangkaian kegiatan ini pihaknya menurunkan seluruh jajarannya dan di bantu oleh masyarakat dari desa-desa dan para siswa sekolah selain itu ia juga mengucapkan rasa terima kasih kepada masyarakat di desa-desa yang telah ikut serta membantu pihak Koramil dalam rangkaian kegiatan tersebut.

"Kami berterimakasih kepada masyarakat dan para siswa yang telah ikut andil mendukung kegiatan ini". Tambahnya.

Masih menurutnya ia berharap kepada seluruh masyarakat diKecamatan Cipanas dan Lebak gedong untuk tetap menjaga kelestarian alam dengan cara tidak membuang sampah sembarang terutama ke sungai atau aliran irigasi dan juga melakukan gerakan penanaman pohon di bantaran sungai.

"Diharapkan masyarakat tidak membuat sampah pada aliran irigasi dan sungai serta mau melakukan penanaman pohon di bantaran sungai", pungkasnya .


(Fik)

0 Komentar